top of page
Writer's picturekompressupj

Cetak Sejarah! CORE UPJ 2021, Seminar Nasional Pertama Prodi Ilmu Komunikasi


Sumber: Panitia CORE 2021

Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Pembangunan Jaya, akhirnya melahirkan Seminar Nasional pertamanya yaitu Seminar Nasional CORE 2021. Acara tersebut berhasil digarap langsung oleh mahasiswi Ilmu Komunikasi Angkatan 2018 konsentrasi Broadcasting Journalism.


Dengan bertemakan Communication In Ten Years Ahead, Communication In the Future yang merupakan panjangan dari CORE ini bermaksud untuk mengembangkan dan melihat peluang perubahan dunia di masa depan dari segi komunikasi. Tepat di tanggal 24 dan 25 Mei 2021, CORE 2021 di mulai dengan dua rangkaian acara yaitu Seminar yang mengundang Keynote Speakers International dan Speakers Nasional, serta Call For Abstract.


Acara ini berlangsung meriah dengan di buka oleh para sambutan dari Ketua Pelaksana yaitu Daniel Ananda Yahya, Pembina Acara yang juga dosen pengampu mata kuliah Manajemen Acara yaitu Pak Anton Binsar, Kepala Program Studi Ilmu Komunikasi yaitu Ibu Naurissa Biasini, Dekan Fakultas Humaniora dan Bisnis yaitu Ibu Clara Evi C. Citraningtyas, dan juga Rektor Universitas Pembangunan Jaya Ibu Leenawaty Limantara yang sekaligus dengan bangga membuka acara Seminar Nasional CORE 2021.

Sumber: Panitia CORE 2021


Seminar Nasional CORE 2021 ini berlangsung secara virtual pada aplikasi Zoom Cloud Meetings karena kondisi pandemi Covid-19 yang belum kunjung berakhir. Namun, walaupun begitu tidak menurunkan semangat para mahasiswa untuk mencetak sejarah dengan mengadakan Seminar Nasional CORE 2021. “ Saya belajar banyak dari kalian, dari semangat kalian. Bahwa Pendidikan itu tidak mengenal status sosial, akreditasi B, A, apalah itu. Tidak ada artinya di bandingkan dengan karya kalian di Core UPJ 2021. Karya kalian itu kelas jauh lebih kuat dari teman-teman yang berkuliah di tempat yang lebih mapan dan terkenal. Sukses milik kalian. “ Papar Pak Anton, sang Pembina CORE 2021 melalui pesan WhatsApp saat melakukan perpisahan panitia.


Pada tanggal 24 Mei 2021, acara CORE 2021 di mulai dari jam 14.00 WIB hingga 17.00 WIB dengan rangkaian seminar yang di bawakan oleh Keynote Speaker dari VU Amsterdam, Phillip K. Masur, Ph.D serta 3 Speaker yang membawakan materi mengenai Teknologi Komunikasi, Komunikasi Politik, dan Strategi Komunikasi, yaitu Dr. Benedictus Simangunsong, S.IP., M.Si, Dr. Gun Gun Heryanto, M.Si, dan Dr. Nia Sarinastiti, M,A.


Pada tanggal 25 Mei 2021, acara CORE 2021 di mulai dari jam 09.00 – 12.00 WIB untuk Presentasi Extended Abstrak pada lomba Call For Abstract dengan 9 Sub Tema yaitu Komunikasi Politik, Komunikasi Antar Budaya, Komunikasi Interpersonal, Komunikasi Massa, Komunikasi Media Baru, Teknologi Komunikasi, Strategi Komunikasi, Komunikasi Persuasif, dan Komunikasi Lingkungan. Kemudian di lanjut dengan Seminar pada jam 13.20 WIB hingga 16.30 WIB yang di bawakan oleh Keynote Speaker dari Saitama University Faculty of Economics, Japan, Momo K. Shibuya, Ph.D, serta 3 speaker yang membawakan materi mengenai Komunikasi Budaya, Komunikasi Interpersonal, dan Komunikasi Massa, yaitu Dr. Dian Arymami, S.I.P, M.Hum, Dr. Eriyanto, M.Si, dan Junior Eka Putro.

Output dari acara ini berbeda dari Seminar pada biasanya. CORE 2021 menghasilkan e-proceeding dari para Extended Abstract para peserta yang akan di publikasikan dalam website core.upj.ac.id. Pemenang dari Call For Abstract juga akan di publikasikan ke dalam Jurnal Widyakala UPJ dan di segera di urus lebih lanjut oleh pihak program studi Ilmu Komunikasi. Antusiasme para peserta dalam sesi tanya jawab juga membuat panitia kekurangan waktu untuk memilih pertanyaan sehingga panitia menampung semua pertanyaan dan memberikan jawaban melalui email kepada seluruh panitia. Seminar Nasional CORE 2021 ini, mendapatkan 974 partisipan hebat yang ikut berkontribusi menjadi peserta Seminar Nasional CORE 2021. Semoga kedepannya, banyak event menarik sekaligus memiliki edukasi tinggi untuk mengasah kehidupan akademik bangsa Indonesia.

Penulis: Tazkiya Aulia Mustafa

Editor: Naurissa Biasini

49 views0 comments

Comments


Post: Blog2_Post
bottom of page